CRITICAL THINKING AND PROBLEM SOLVING
Problem 2:
Bagaimana dunia konstruksi
menghadapi Industry Megashift terutama pada tingkat Macro? Jelaskan dengan
memberikan contoh di lapangan dan kemungkinan-kemungkinan yang dapat terjadi. Sebutkan
pula kemungkinan pelaksanaan dari segi islami.
How to Solve?
Dunia konstruksi termasuk salah
satu bidang yang tak luput dari pengaruh
Industry Megashifts. Sektor jasa konstruksi sebagai bagian dari pelaku
ekonomi merasakan dampak yang sangat besar atas wabah Covid-19. Elemen pelaksanaan
konstruksi seperti material, tukang, peralatan, transportasi, waktu, dan mobilitas terkait
langsung dengan wabah Covid-19 sehingga dapat menimbulkan ketidakpastian, sementara
pembangunan infrastruktur menjadi fokus pemerintah. Hal tersebut dilakukan
untuk meningkatkan daya saing nasional di tingkat regional dan global, serta
mereduksi disparitas pembangunan antara wilayah barat-timur dan antar wilayah.
Implementasi Manajemen
Keselamatan Konstruksi dalam pandemi Covid-19 mesti dilaksanakan untuk menghindari dan
mencegah para pekerja konstruksi dari dampak
yang yang mungkin timbul dari Virus Corona baik dampak
kesehatan dan dampak
ekonomi yang merugikan. Kesiapsiagaan dalam penerapan Protokol
Pencegahan Penyebaran Covid-19
dalam Penyelenggaraan Manajemen Keselamatan Konstruksi ini dapat dipastikan
bahwa penyelenggaraan jasa konstruksi tetap berjalan secara efektif dan efisien,
serta tidak mengganggu pelaksanaan pembangunan infrastruktur di Indonesia.
Walaupun tahun 2020 terjadi
penurunan kegiatan konstruksi, dapat diprediksi konstruksi akan mengalami
lonjakan pada tahun 2021 karena ekonomi berangsur- angsur pulih dan pembangunan infrastruktur “digenjot” kembali.
Oleh karena itu, untuk
menjaga kesehatan para pekerja saat situasi berjaga (just in case) diperlukan adanya
fasilitas kesehatan yang mumpuni di lapangan.
Selain itu, Industry
Megashifts 2021 menuntut adanya Era Digitalisasi Konstruksi, di mana BIM
(Building Information Modelling) sebagai produk teknologi digital untuk
infrastruktur dapat menjadi solusi. Pemanfaatan BIM yang maksimal dapat
mengurangi waste dan perencanaan juga pelaksanaan konstruksi menjadi lebih
efisien dan produktif.
Pembangunan
infrastruktur- infrastruktur yang semakin pesat pada era Industry Megashift
harus selalu terjamin mutu atau kualitas bangunan tersebut. Bagaimana sebenarnya mengelola infrastrutur berbasiskan pemahaman akan islam yang syamil wa mutakamil (menyeluruh dan sempurna)? Ternyata Rasulullah pun
sudah mencontohkan. Satu kali seorang muslim meminta Rasulullah intervensi
harga karena telah terjadi kenaikan harga barang. Rasulullah mengatakan
tak mungkin intervensi terhadap harga. Yang kemudian dilakukan oleh Rasulullah
adalah mengatur distribusi barang, memperbaiki infrastruktur supaya arus barang
normal. dengan pasokan yang normal maka segala sesuatu di pasar akan kembali
pada titik keseimbangan. Infrastruktur memang merupakan hal yang sangat penting
dan mendapat perhatian besar dari Rasulullah Muhammad SAW.
Selain
integritas moral, diperlukan
juga penerapan teknologi pembangunan infrastruktur yang tepat guna untuk
menyelesaikan masalah-masalah yang ada di masyarakat. Salah satu contoh
penerapan teknologi pembangunan infrastuktur yang tepat guna adalah pengelolaan
sumber daya air di darat. Adalah sebuah ironi, ketika negeri ini yang sepanjang
tahun selalu disinari oleh matahari, dan hanya mempunyai dua musim, mengalami
kekeringan air bersih. Bukankah Allah telah menyeimbangkan alam ini, menurunkan
hujan, mengatur angin, agar dari air yang turun itu Ia menghidupkan bumi
sesudah matinya!?
Bidang konstruksi merupakan bidang yang mempengaruhi kehidupan tidak hanya satu dua orang namun banyak orang sekaligus. Sehingga untuk mengelolanya diperlukan orang-orang yang tidak hanya memiliki kecakapan teknis yang baik, namun juga memiliki integritas moral yang baik pula.
Daftar Pustaka:
Tidak ada komentar:
Posting Komentar